Wednesday, August 18, 2010

Graduation day




Hore! Hari ini aku wisuda. Tak ada kata yang layak untuk mendeskripsikan rasaku selain syukur. Ya, ketika telah tiba saat ini, aku hanya merasa bahwa diriku sangat beruntung. Aku hanya bisa berucap syukur dan terimakasih kepada Allah dan orangtuaku.

Kata bapakku, ini adalah step kedua yang berhasil aku lewati, akupun tak begitu jelas apa step pertamanya. Aku yakin, step selanjutnya yang lebih rumit, aku harus dapat kerja.

Aku senang lulus karena beberapa alasan. Pertama, dg lulus, aku akan cepat cari kerja, hidup mandiri dan tidak lagi minta pada orang tua. Syukur-syukur aku bisa membalas budi kepada mereka. Hidupku akan aku jalani dengan polaku sendiri. Dan aku akan punya porsi yang lebih besar untuk bertanggungjawab terhadap diriku sendiri. Bukankah itu hidup yang sungguh exited ketika aku adalah milikku sendiri. Aku dapat berperan banyak untuk pekerjaanku dan lingkunganku. Hidup dimulah ketika kau diwisuda nak..

Kedua, dengan lulus, aku akan menyandang predikat baru. Apakah itu mahasiswi s2,karyawan di sebuah perusahaan, pengangguran, atau nikah,hahaha. Akan ada hidup baru, pelajaran baru, teman baru, dan tantangan-tantangan baru yang menunggu untuk ditaklukkan. It will be wild journey ketika idealisme bertarung dengan kerasnya zaman. Bagaimanapun, aku tak sabar menanti tantangan yang akan muncul setelah wisuda. Prinsipku, aku muda, ketika aku masih bisa bertahan dg idealismeku, maka aku akan mencoba memperjuangkannya atau paling tidak, berkompromi dg nya.

Mungkin bersambung..

0 comments: